Home » Berita » Kapolri dan Kapolda Sulut Diminta Bentuk Tim, Mafia Solar Haji Nur Terbongkar, Dibekingi Oknum Polisi?

Kapolri dan Kapolda Sulut Diminta Bentuk Tim, Mafia Solar Haji Nur Terbongkar, Dibekingi Oknum Polisi?

Redaksi 23 Sep 2025 140

Sulut, Vokalpublika.com – Skandal mafia BBM jenis solar di Sulawesi Utara kembali meledak. Ketua Ormas Adat Benteng Nusantara, Steven Peps Kembuan, mengutuk keras praktik kotor yang menyeret nama Haji Nur Bayinah, pemain minyak terkenal di Manado yang diduga kuat dibeking oleh oknum aparat penegak hukum.

“Bukan memberantas, justru ikut terlibat. Kami minta Kapolri Jenderal Listyo Sigit dan Kapolda Sulut Irjen Roycke H. Langie segera bentuk tim khusus untuk bongkar mafia solar Haji Nur beserta aparat yang jadi bekingnya,” tegas Kembuan.

Baca juga:  Koordinator Aksi 4 September Pemalang Gelap Kecewa! Begini Penjelasan Chafidz Syukron

Video yang beredar memperlihatkan kapal tanker kecil tengah mencurahkan solar ke mobil tangki di Pelabuhan Munte, Jumat (12/09/2025) sekitar pukul 17.00 WITA. Aktivitas ini berlangsung sembunyi-sembunyi hingga larut malam, padahal pelabuhan tersebut bukan lokasi resmi bongkar muat BBM.

Media menelusuri identitas kendaraan: mobil tangki Hino DB 8380 QR milik Nur Bayinah keluar pelabuhan sekitar pukul 18.00, lalu pukul 23.00 masuk lagi mobil tangki DB 8415 QR bertuliskan PT. Sri Karya Sukses, yang juga tercatat milik Nur Bayinah. Kendaraan itu langsung mengisi solar dari kapal Petro Ocean XXII Surabaya, yang disebut-sebut juga milik Haji Nur.

Baca juga:  Amsakar dan Li Claudia Hadiri Grand Opening The Westin Nirup Island, Dorong Batam Jadi Magnet Wisata Premium

Yang lebih mencengangkan, transaksi pemindahan solar ilegal tersebut diduga dikawal langsung oknum polisi, memperkuat dugaan adanya sindikat mafia solar yang bermain rapi dengan beking aparat.

Saat dimintai tanggapan, Kepala Kantor UPP Kelas III Likupang, Semuel T. Darmawan, memilih bungkam. Salah seorang stafnya malah menyarankan agar konfirmasi diarahkan ke Kasat Reskrim. Hingga berita ini dipublikasikan, Dirkrimsus Polda Sulut dan Kasat Reskrim Polres Minut juga belum memberikan jawaban.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
PAC Hanura Nongsa Salurkan Bantuan Al-Qur’an dan Yasin di Masjid Jabal Nur

Redaksi

13 Jan 2026

Batam, vokalpublika.com– Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kecamatan Nongsa, Kota Batam, menggelar kegiatan sosial keagamaan bagi umat Muslim di wilayah Kelurahan Batu Besar, RW 23, pada Selasa (13/1/2026). Kegiatan tersebut diwujudkan melalui penyerahan bantuan berupa buku ayat suci Al-Qur’an, buku Yasin, dan buku Iqro yang dipusatkan di Masjid Jabal Nur Rohanelman, …

Kampanye Kreatif Oleh Babinsa Koramil Comal Kodim Pemalang: Sosialisasi Penerimaan CABA CATA PK Gel. I TA 2026 di SMK Nusantara

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang – Dalam rangka memberikan sosialisasi serta menumbuhkan minat generasi muda untuk mengabdi kepada bangsa dan negara melalui Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), Babinsa Koramil 04/Comal Kodim 0711/Pemalang melaksanakan kampanye kreatif penerimaan Calon Bintara (CABA) dan Calon Tamtama Prajurit Karier (CATA PK) Gelombang I Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di SMK Nusantara …

Mengejutkan! Pohon Besar di Jalan KH. Ahmad Dahlan Tumbang Pada Malam Hari, Minim Penerangan

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah pohon beserta ranting terlihat tumbang dan berada di area tengah Jalan KH Ahmad Dahlan, Kabupaten Pemalang, pada malam hari. Senin (12/1/2026). Informasi mengenai peristiwa tersebut diketahui dari unggahan foto salah satu pengguna media sosial yang beredar di ruang digital. Dalam foto yang diunggah, tampak batang dan ranting pohon berada di badan …

Jalan Rusak Masih Jadi Momok Bagi Warga Pemalang: Selain Banyak Lobang, Saat Hujan Ancam Keselamatan

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah video yang beredar di media sosial menyoroti kondisi jalan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab), di Desa Tambakrejo, Kabupaten Pemalang. Dalam unggahan vidio tersebut, pada Senin (12/1/2026), kondisi jalan tampak rusak parah dan dipenuhi lubang, sehingga menyita perhatian masyarakat. Video berdurasi 2 menit 18 detik itu memperlihatkan badan jalan yang mengalami kerusakan di …

Dukung Program Nasional, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Turun Langsung Lakukan Pendampingan Penyiapan Lahan KDKMP

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Dalam rangka mendukung program nasional penguatan ekonomi desa, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan pendampingan kegiatan Pembukaan Penyiapan Lahan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang bertempat di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Senin (12/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 12/Watukumpul Kapten Inf Mulyo Hartono, didampingi Babinsa Desa Jojogan Serka …

Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x