Home » Berita » Sunardi Terpilih Kembali sebagai Ketua KKB Meranti Karimun Periode 2025–2030

Sunardi Terpilih Kembali sebagai Ketua KKB Meranti Karimun Periode 2025–2030

admin 23 Jun 2025 759

Karimun, vokalpublika.com — Sunardi resmi terpilih kembali sebagai Ketua Kerukunan Keluarga Besar (KKB) Meranti Kabupaten Karimun untuk periode 2025–2030. Pemilihan ini digelar dalam rangkaian Musyawarah Besar (Mubes) ke-V KKB Meranti yang berlangsung di Karimun.Dalam pemilihan tersebut, dua kandidat bersaing memperebutkan posisi ketua, yakni Sunardi dan Rani Kurnia Sari.

Kemenangan ini menandai tingginya kepercayaan anggota terhadap kepemimpinan Sunardi dalam memajukan organisasi untuk lima tahun ke depan.Menanggapi hasil tersebut, Sunardi menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas dukungan seluruh anggota KKB Meranti.

“Alhamdulillah, saya mengucapkan terima kasih atas amanah yang kembali diberikan kepada saya. Ini bukan kemenangan pribadi, melainkan kemenangan bersama. Saya mohon dukungan dari seluruh keluarga besar KKB Meranti agar kita bisa menyusun program kerja ke depan secara bersama-sama dan lebih baik lagi,” ujarnya.

Sunardi juga menekankan bahwa pencalonannya kembali bukan atas kehendak pribadi, melainkan karena dorongan dan harapan dari masyarakat Meranti yang berada di Karimun.

Baca juga:  Ultimate Friends Resmikan Cabang Batam untuk Memberdayakan Pemuda Melawan Narkoba

“Saya maju bukan karena keinginan pribadi, tetapi karena dorongan kuat dari masyarakat Meranti di Karimun yang menginginkan keberlanjutan dan sinergi program kerja,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia mengungkapkan bahwa proses perjalanan silaturahmi yang panjang selama ini telah menjadi fondasi penting dalam membangun ruang demokrasi yang sehat, serta menyatukan seluruh elemen masyarakat di bawah payung KKB Meranti.

Sunardi menegaskan komitmennya untuk melanjutkan program-program strategis yang telah dirintis, terutama dalam bidang ketenagakerjaan dan penguatan ekonomi kerakyatan.

Baca juga:  Karimun Darurat Rokok Non-Cukai, DED Rampai Nusantara Karimun Segera Laporkan ke Dirjen Bea dan Cukai

Pemilihan berlangsung dalam suasana demokratis, penuh kekeluargaan, dan mencerminkan semangat solidaritas serta kedewasaan organisasi dalam menentukan arah kepemimpinan ke depan.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Dukung Program Nasional, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Turun Langsung Lakukan Pendampingan Penyiapan Lahan KDKMP

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Dalam rangka mendukung program nasional penguatan ekonomi desa, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan pendampingan kegiatan Pembukaan Penyiapan Lahan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang bertempat di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Senin (12/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 12/Watukumpul Kapten Inf Mulyo Hartono, didampingi Babinsa Desa Jojogan Serka …

Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

City Walk Jadi Pilihan Olahraga Pagi Bupati Pemalang dan Keluarga

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang.Vokalpublika.com – Pagi yang cerah udara sejuk di City Walk Pemalang, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro, memanfaatkan kawasan City Walk Pemalang untuk melakukan olahraga pagi bersama keluarga, Minggu (11/01/2026). Aktivitas tersebut berlangsung di ruang terbuka publik yang biasa digunakan masyarakat untuk berolahraga dan beraktivitas santai. Pada kegiatan tersebut, Bupati Pemalang terlihat menggunakan sepatu roda serta dengan …

SAPMA PP Pemalang Desak Pemkab Segera Tertibkan Prostitusi, Karaoke dan Mihol Ilegal: Tegakkan Perda Tanpa Pandang Bulu

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dinilai gagal menertibkan tempat prostitusi, karaoke, dan penjualan minuman beralkohol. Hal tersebut terlihat dari masih beroperasinya sejumlah tempat yang belum jelas perizinannya, sehingga menyebabkan rusaknya moral serta memberi pengaruh buruk bagi generasi muda. Menyikapi kondisi tersebut, Ketua Satuan Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila Kabupaten Pemalang, Widiyana Aji …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x