Home » Berita » Kemenko Polkam Dorong Sinergi Pusat-Daerah untuk Percepatan Pembangunan di Kaltim

Kemenko Polkam Dorong Sinergi Pusat-Daerah untuk Percepatan Pembangunan di Kaltim

admin 04 Jul 2025 95

Samarinda, VokalPublika.com — Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko Polkam) menegaskan komitmennya dalam memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk mendorong percepatan pembangunan di Provinsi Kalimantan Timur.

Komitmen ini disampaikan dalam forum koordinasi yang digelar Kemenko Polkam melalui Deputi Bidang Koordinasi Politik Dalam Negeri di Samarinda, Kamis (3/7/2025). Kegiatan ini bertujuan menghimpun aspirasi serta merumuskan strategi percepatan pelaksanaan Prioritas Nasional sebagaimana tertuang dalam Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Tahun 2025.

“Kemenko Polkam menyelenggarakan koordinasi dan sinkronisasi urusan kementerian dalam penyelenggaraan pemerintahan di bidang politik dan keamanan. Ini menjadi dasar bagi kami menjaga sinergi antara pemerintah pusat dan daerah agar pembangunan merata di seluruh Indonesia,” ujar Asisten Deputi Koordinasi Desentralisasi dan Otonomi Daerah Kemenko Polkam, Ade Pratikno.

Dalam forum tersebut, beragam masukan dari pemerintah daerah dihimpun dan menjadi landasan awal untuk penyusunan substansi revisi Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Baca juga:  Marselinus F. Ajo Bupu Pimpin Kembali DPC PDIP Flores-Lembata untuk Periode Ketiga

Ade Pratikno menyebut, baik narasumber maupun peserta rapat menyoroti pentingnya penyesuaian regulasi yang lebih adaptif terhadap kondisi aktual di daerah.

“Revisi UU Pemerintahan Daerah perlu dilakukan agar kewenangan pusat dan daerah seimbang. Jika tidak relevan, justru akan menjadi hambatan dalam pelaksanaan pemerintahan di daerah,” tegasnya.

Dari forum tersebut, muncul tiga poin penting yang menjadi sorotan:

  1. Revisi UU No. 23 Tahun 2014 diperlukan agar lebih kontekstual dengan tantangan dan dinamika yang dihadapi masing-masing daerah.
  2. Penyusunan kebijakan pusat sebaiknya melibatkan peran aktif pemerintah daerah, agar implementasinya lebih tepat sasaran dan tidak menyulitkan eksekusi di lapangan.
  3. Pentingnya pelibatan masyarakat adat dalam setiap pengembangan wilayah, terutama terkait pemanfaatan lahan, agar sejalan dengan kondisi sosial, ekonomi, dan budaya lokal di Kalimantan Timur.
Baca juga:  LKPPI Pertanyakan Sikap Diam Dasco Soal Dugaan Judi Online: Publik Menunggu Kepastian

Langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah pusat untuk tidak hanya mempercepat pembangunan, tetapi juga menjamin kebijakan yang inklusif dan berkeadilan bagi seluruh wilayah Indonesia.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

City Walk Jadi Pilihan Olahraga Pagi Bupati Pemalang dan Keluarga

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang.Vokalpublika.com – Pagi yang cerah udara sejuk di City Walk Pemalang, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro, memanfaatkan kawasan City Walk Pemalang untuk melakukan olahraga pagi bersama keluarga, Minggu (11/01/2026). Aktivitas tersebut berlangsung di ruang terbuka publik yang biasa digunakan masyarakat untuk berolahraga dan beraktivitas santai. Pada kegiatan tersebut, Bupati Pemalang terlihat menggunakan sepatu roda serta dengan …

SAPMA PP Pemalang Desak Pemkab Segera Tertibkan Prostitusi, Karaoke dan Mihol Ilegal: Tegakkan Perda Tanpa Pandang Bulu

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dinilai gagal menertibkan tempat prostitusi, karaoke, dan penjualan minuman beralkohol. Hal tersebut terlihat dari masih beroperasinya sejumlah tempat yang belum jelas perizinannya, sehingga menyebabkan rusaknya moral serta memberi pengaruh buruk bagi generasi muda. Menyikapi kondisi tersebut, Ketua Satuan Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila Kabupaten Pemalang, Widiyana Aji …

Bahu Membahu Sukseskan Program Pemerintah: Danramil 01/Pemalang, Bersama Camat Turun Langsung Dukung Pembangunan Koperasi Merah Putih

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Perubahan mulai terlihat di Jalan Anggur, Kelurahan Bojongbata, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Minggu (11/1/2026). Warga yang sebelumnya hanya berbincang soal kebutuhan harian kini mulai membahas peluang usaha bersama seiring proses pembangunan Koperasi Merah Putih yang mendapat pendampingan Danramil 01 dan Camat Pemalang. Keterlibatan Danramil (Koramil 01/Pemalang) tampak sejak tahap awal perencanaan. Pendampingan …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x