Home » Berita » Kantor Kejaksaan Negeri Bulukumba Dilempari Telur dan Kotoran Sapi, Keluarga Korban Lakalantas Tuntut Keadilan

Kantor Kejaksaan Negeri Bulukumba Dilempari Telur dan Kotoran Sapi, Keluarga Korban Lakalantas Tuntut Keadilan

Admin 05 Aug 2025 2.963

Bulukumba,Vokalpublika.com – Ratusan warga yang tergabung dalam aksi unjuk rasa melampiaskan kekecewaan mereka terhadap Kejaksaan Negeri Bulukumba dengan melempari kantor kejaksaan menggunakan telur dan kotoran sapi. Selasa, 5 Agustus 2025.

Aksi ini merupakan bentuk protes atas penanganan perkara kecelakaan lalu lintas yang dinilai tidak adil dan tidak transparan.

Perkara kecelakaan lalu lintas tersebut terjadi pada 22 Desember 2024 di Kecamatan Kajang. Insiden tragis itu melibatkan pengemudi mobil Toyota Avanza bernama Muh. Ilham yang diduga dalam keadaan mabuk dan mengendarai kendaraan dengan kecepatan tinggi.

Mobil tersebut menabrak sepasang suami istri, Ariyanto dan Syahrina, yang sedang mengendarai sepeda motor. Akibat tabrakan itu, Ariyanto meninggal di tempat, sementara istrinya, Syahrina, sempat mengalami koma selama sepekan sebelum akhirnya meninggal dunia.

Baca juga:  Bisnis Kotor Solar Ilegal Menggila di Karimun, Aparat Diduga Tutup Mata

Keluarga korban menyampaikan kekecewaan mendalam karena merasa tidak dilibatkan dalam proses persidangan. Mereka mengaku tidak pernah menerima pemberitahuan resmi dari pihak kejaksaan selama proses hukum berjalan, bahkan baru mengetahui putusan pengadilan lebih dari seminggu setelah perkara diputus.

“Tidak ada pemberitahuan kepada keluarga korban saat persidangan. Hingga putusan pengadilan pun keluarga korban tidak pernah dihadirkan. Pas hendak mengambil motor yang terlibat kecelakaan, baru ada informasi bahwa perkaranya sudah diputus,” ujar Risman dari L-PBB yang mendampingi keluarga korban.

Baca juga:  Tidak Berempati Terhadap Korban Lakalantas, Obed Naitboho Dinilai Langgar Perintah Surya Paloh

Kekecewaan massa semakin memuncak ketika diketahui bahwa terdakwa hanya dijatuhi hukuman di bawah dua tahun penjara. Menurut keluarga korban, putusan tersebut tidak mencerminkan keadilan dan tidak sebanding dengan penderitaan serta kehilangan yang mereka alami.

Dalam aksi tersebut, para pengunjuk rasa juga menuntut agar Kepala Kejaksaan Negeri Bulukumba dan Kepala Seksi Pidana Umum dicopot dari jabatannya. Mereka mendesak agar jaksa penuntut umum yang menangani perkara ini diberikan sanksi tegas sesuai ketentuan yang berlaku.

Aksi demonstrasi berlangsung di depan Kantor Kejaksaan Negeri Bulukumba dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian, TNI, dan Satuan Polisi Pamong Praja. Massa secara bergantian menyampaikan orasi, membakar ban bekas sebagai simbol perlawanan, serta menggantungkan pakaian dalam wanita di pagar kantor kejaksaan sebagai simbol lemahnya kinerja institusi tersebut dalam menangani perkara ini.

Baca juga:  Polri Peduli, Satlantas Polres Bangkalan Berikan Santunan Kepada Korban Lakalantas.

Kejadian ini mencerminkan pentingnya akuntabilitas, transparansi, dan komunikasi yang baik antara aparat penegak hukum dan masyarakat, khususnya dalam penanganan perkara yang menyangkut nyawa manusia. Keluarga korban berharap keadilan benar-benar ditegakkan dan peristiwa serupa tidak terjadi kembali di masa mendatang.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

City Walk Jadi Pilihan Olahraga Pagi Bupati Pemalang dan Keluarga

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang.Vokalpublika.com – Pagi yang cerah udara sejuk di City Walk Pemalang, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro, memanfaatkan kawasan City Walk Pemalang untuk melakukan olahraga pagi bersama keluarga, Minggu (11/01/2026). Aktivitas tersebut berlangsung di ruang terbuka publik yang biasa digunakan masyarakat untuk berolahraga dan beraktivitas santai. Pada kegiatan tersebut, Bupati Pemalang terlihat menggunakan sepatu roda serta dengan …

SAPMA PP Pemalang Desak Pemkab Segera Tertibkan Prostitusi, Karaoke dan Mihol Ilegal: Tegakkan Perda Tanpa Pandang Bulu

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dinilai gagal menertibkan tempat prostitusi, karaoke, dan penjualan minuman beralkohol. Hal tersebut terlihat dari masih beroperasinya sejumlah tempat yang belum jelas perizinannya, sehingga menyebabkan rusaknya moral serta memberi pengaruh buruk bagi generasi muda. Menyikapi kondisi tersebut, Ketua Satuan Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila Kabupaten Pemalang, Widiyana Aji …

Bahu Membahu Sukseskan Program Pemerintah: Danramil 01/Pemalang, Bersama Camat Turun Langsung Dukung Pembangunan Koperasi Merah Putih

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Perubahan mulai terlihat di Jalan Anggur, Kelurahan Bojongbata, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Minggu (11/1/2026). Warga yang sebelumnya hanya berbincang soal kebutuhan harian kini mulai membahas peluang usaha bersama seiring proses pembangunan Koperasi Merah Putih yang mendapat pendampingan Danramil 01 dan Camat Pemalang. Keterlibatan Danramil (Koramil 01/Pemalang) tampak sejak tahap awal perencanaan. Pendampingan …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x