Home » Berita » Bhayangkara Presisi Lampung FC U-13 dan U-15 Juarai Piala Suratin Cup 2025 Bandar Lampung

Bhayangkara Presisi Lampung FC U-13 dan U-15 Juarai Piala Suratin Cup 2025 Bandar Lampung

Admin 10 Aug 2025 96

Bandar Lampung, Vokalpublika.com – Prestasi gemilang diraih oleh tim Bhayangkara Presisi Lampung FC dalam ajang Piala Suratin Cup 2025 wilayah Bandar Lampung yang dimana event ini di bawah naungan PSSI. Tim U-13 maupun U-15 sukses keluar sebagai juara pertama pada turnamen bergengsi ini. Minggu(10/8/25)

Piala Suratin Cup ini digelar di Lapangan Baruna Panjang Bandar Lampung, event ini berlangsung seru dan sangat menarik serta diikuti berbagai Tim dari wilayah Bandar Lampung.

Tim Bhayangkara Presisi Lampung FC U-13 yang diasuh oleh Manager Kompol Adit Priyanto menunjukkan dominasi dengan menang meyakinkan 4-0 atas Tim Phoenix SL pada partai final.

Baca juga:  Aksi Tolak Privatisasi PAM Jaya Dilakukan di DPRD Provinsi Jakarta

Sementara tim U-15 yang dibimbing Manager Kompol Try Maradona juga tak kalah hebat, mampu mengalahkan Tim Bina Bangsa dengan skor 2-0 di pertandingan final.

Direktur Kriminal Khusus Polda Lampung Kombes Pol Derry Agung Wijaya selaku Ketua Tim Bhayangkara Presisi Lampung Fc menyampaikan kebanggaan atas prestasi ini,

“Kemenangan ini bukan sekadar prestasi olahraga, tetapi bukti nyata pembinaan karakter dan disiplin yang kami tanamkan sejak dini. Tim Bhayangkara Muda Presisi Lampung ini telah menunjukkan jiwa kompetitif yang sehat dan semangat pantang menyerah yang selaras dengan nilai-nilai kepolisian”. Ucap Dir Krimsus

Baca juga:  Batam Kota Harmoni, Wakil Wali Kota Tegaskan Komitmen Jaga Kerukunan

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Yuni Iswandari juga ikut menyampaikan rasa bangga dan apresiasi kepada Bhayangkara muda yang telah menorehkan hasil yang baik,

“Ini adalah sejarah baru bagi Bhayangkara Muda Presisi Lampung FC yang untuk pertama kalinya menjadi juara di ajang Piala Suratin Cup 2025, Prestasi ini merupakan hasil sinergi antara pembinaan olahraga dan pendidikan karakter yang kami lakukan secara konsisten.”

“Kami berterima kasih kepada seluruh pelatih, manajer, dan tentunya para pemain muda berbakat yang telah mengharumkan nama Polda Lampung. Ini adalah bukti bahwa Polri tidak hanya fokus pada penegakan hukum, tetapi juga berperan aktif dalam pembinaan generasi muda melalui olahraga khususnya Sepak Bola,” tegas Kabid Humas.

Baca juga:  H. Aris Ismail Wakil Ketua DPRD Pemalang Serukan "Kita Adalah Wakil Rakyat". Kami Dari Fraksi Partai Golkar Siap Ditinjau, Dievaluasi Tunjangan dan Fasilitasnya

Turnamen ini menjadi ajang pembuktian kualitas akademi sepakbola binaan Polda Lampung yang semakin menunjukkan kualitas nya. Kedua tim ini akan terus dipersiapkan untuk mengikuti kompetisi-kompetisi bergengsi lainnya di tingkat nasional.

(Alison)

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Bahu Membahu Sukseskan Program Pemerintah: Danramil 01/Pemalang, Bersama Camat Turun Langsung Dukung Pembangunan Koperasi Merah Putih

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Perubahan mulai terlihat di Jalan Anggur, Kelurahan Bojongbata, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Minggu (11/1/2026). Warga yang sebelumnya hanya berbincang soal kebutuhan harian kini mulai membahas peluang usaha bersama seiring proses pembangunan Koperasi Merah Putih yang mendapat pendampingan Danramil 01 dan Camat Pemalang. Keterlibatan Danramil (Koramil 01/Pemalang) tampak sejak tahap awal perencanaan. Pendampingan …

Wajah Baru Kota Probolinggo WaliKota Aminuddin Resmikan Proyek Alun-alun dan Infrastruktur Yang Lain

Redaksi

11 Jan 2026

Probolinggo,-Vokalpublika.com,-Sejak penutup proyek pembangunan dilakukan beberapa hari lalu, masyarakat nampak antusias dengan wajah baru Alun-alun yang lebih luas dan tertata. Terpantau masyarakat sudah banyak berolahraga atau pun sekadar berjalan-jalan di kawasan Alun-alun. Tak sedikit yang mengabadikan momen saat beraktivitas disana.Pembangunan trotoar pematusan kawasan Alun-alun Kota Probolinggo rampung, Sabtu (10/1/2026) petang.Wajah baru Alun-alun pun diresmikan Wali …

Aroma KKN Menguat, Proyek Pengaman Pantai Gunungsitoli Diduga Sarat Penyalahgunaan Wewenang

Redaksi

10 Jan 2026

Gunungsitoli, vokalpubika.com — Dugaan praktik Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme (KKN) kembali mencuat di Kota Gunungsitoli. Kali ini, sorotan publik tertuju pada proyek Pengaman Pantai yang diduga kuat sarat konflik kepentingan serta penyalahgunaan kewenangan oleh oknum pejabat daerah. Ketua DPC Pelita Prabu Kota Gunungsitoli, Happy A. Zalukhu, menegaskan bahwa indikasi penyimpangan dalam proyek tersebut tidak bisa …

Pemalang Tetapkan City Walk Sebagai Kawasan Bebas Pedagang: Pedagang Sebelum Ada City Walk Bagaimana Nasibnya Sekarang?

Alwi Assagaf

09 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kota Pemalang kini memiliki aturan tegas untuk kawasan City Walk di Jalan Jenderal Sudirman. Pemerintah Kabupaten menetapkan area ini sebagai zona bebas pedagang kaki lima (PKL), seiring upaya menata ruang publik perkotaan agar lebih rapi dan tertib. Melalui video imbauan berdurasi 1 menit 37 detik, Satpol PP bersama Pemadam Kebakaran Kabupaten Pemalang …

Ruas Jalan Perwira Petarukan – Pemalang Rusak Parah: Bahayakan Pengendara, Mobilitas Warga Terganggu

Alwi Assagaf

09 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan kabupaten kembali dikeluhkan warga. Pasalnya, kerusakan jalan tersebut dinilai sangat mengancam keselamatan para pejalan kaki maupun para pengendara, baik pengendara roda dua maupun roda empat. Hampir setahun belakangan, Jalan Perwira yang berada di wilayah Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang, belum tersentuh perbaikan. Ruas jalan milik pemkab yang menghubungkan dua kecamatan (Kecamatan …

Ketum Hanura Oso Resmikan Sekber Gerakan Kedaulatan Suara Rakyat Bareng 7 Parpol Lain

Redaksi

09 Jan 2026

Jakarta, vokalpublika.com – Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta (Oso) dan tujuh pimpinan partai politik (parpol) nonparlemen meresmikan Sekretariat Bersama (Sekber) Gerakan Kedaulatan Suara Rakyat (GKSR) di Jalan H.O.S Tjokroaminoto, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (8/1/2026).Sekber GKSR dibentuk untuk memperjuangkan hilangnya suara rakyat pada Pemilu 2024 lalu. Delapan partai nonparlemen tersebut adalah Partai Hanura, Partai Persatuan …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x