Home » Berita » Sosialisasi Program B2SA Goes to School di SMKN 5 Sijunjung: Wujudkan Generasi Emas 2045

Sosialisasi Program B2SA Goes to School di SMKN 5 Sijunjung: Wujudkan Generasi Emas 2045

Admin 06 Sep 2025 222

Sijunjung, Vokalpublika.com – Dinas Pangan Provinsi Sumatera Barat kembali menggelar sosialisasi Program B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman) di Kabupaten Sijunjung. Kali ini, kegiatan bertajuk B2SA Goes to School berlangsung di SMKN 5 Sijunjung, Kecamatan Kupitan, Kamis (4/9/2025), setelah sebelumnya digelar di SMAN 4 dan MAN 2 Sijunjung.

Kegiatan ini terlaksana berkat dukungan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Syofian Hendri, S.Pd.I, M.M. Dalam sambutannya, Kepala Dinas Pangan Provinsi Sumbar, Drs. Iqbal Ramadi Payana, M.Si menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen mendampingi sekolah-sekolah dalam penerapan pola konsumsi pangan sehat.

“Sekolah harus mendorong kantinnya menyediakan makanan lokal bergizi seperti lapek, bakwan, dan olahan pangan sehat lainnya. Bagi sekolah yang berhasil menjalankan program ini, akan ada penghargaan khusus,” ujarnya.

Baca juga:  Kapolres Probolinggo Gelar Piramida Ajak Media Jaga Kamtibmas.

Acara ini turut dihadiri Kadis Pangan Sijunjung Adri, S.Pt, perwakilan Kacabdin Wilayah 5 Try Wiyono, M.Si, perwakilan Camat Kupitan Irsyad, S.E, perwakilan Wali Nagari Wiwi Aptika, S.P, tokoh masyarakat, ketua komite, majelis guru, dan siswa SMKN 5 Sijunjung.

Kepala SMKN 5 Sijunjung, Drs. Desmen Efriadi, M.M, mengapresiasi dipilihnya sekolah mereka sebagai lokasi sosialisasi.

“SMKN 5 adalah satu-satunya SMK Negeri unggulan di Sijunjung, dan kami berkomitmen mendukung penuh program B2SA ini,” ucapnya.

Anggota DPRD Sumbar, Syofian Hendri, S.Pd.I, M.M, menambahkan pentingnya asupan gizi bagi siswa.

Baca juga:  Polres Nganjuk Ungkap Cepat Kasus Pencurian Disertai Kekerasan hingga Tewaskan Korban

“Kalau perut kosong atau hanya diisi makanan tidak bergizi, anak-anak sulit fokus belajar. Tapi dengan konsumsi makanan sehat, mereka akan tumbuh cerdas dan siap menyongsong Generasi Emas 2045,” tegasnya.

Sosialisasi juga menghadirkan narasumber kreatif, Bang Dodo, konten kreator viral yang membawakan materi B2SA dengan gaya interaktif. Ia menjelaskan prinsip dasar B2SA: makanan harus beragam, bergizi, seimbang, dan aman.

Menurutnya, manfaat program ini sangat besar: meningkatkan kesehatan individu, mencetak generasi sehat dan produktif, memperkuat ketahanan pangan keluarga, hingga menekan angka stunting dan malnutrisi.

Baca juga:  Tiga Pejabat KONI Luwu Divonis Bersalah dalam Kasus Korupsi Dana Hibah 2022

Program B2SA sendiri dirancang untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda, agar mengonsumsi pangan sehat dengan komposisi 1/3 makanan pokok, 1/3 sayur, 1/6 lauk-pauk, dan 1/6 buah-buahan.

Dengan gerakan ini, pemerintah berharap tercipta pola konsumsi pangan yang lebih baik sehingga anak-anak tidak hanya tumbuh sehat, tetapi juga mampu berpikir kritis dan produktif dalam menghadapi tantangan masa depan. (Amryan)

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Mengejutkan! Pohon Besar di Jalan KH. Ahmad Dahlan Tumbang Pada Malam Hari, Minim Penerangan

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah pohon beserta ranting terlihat tumbang dan berada di area tengah Jalan KH Ahmad Dahlan, Kabupaten Pemalang, pada malam hari. Senin (12/1/2026). Informasi mengenai peristiwa tersebut diketahui dari unggahan foto salah satu pengguna media sosial yang beredar di ruang digital. Dalam foto yang diunggah, tampak batang dan ranting pohon berada di badan …

Jalan Rusak Masih Jadi Momok Bagi Warga Pemalang: Selain Banyak Lobang, Saat Hujan Ancam Keselamatan

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah video yang beredar di media sosial menyoroti kondisi jalan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab), di Desa Tambakrejo, Kabupaten Pemalang. Dalam unggahan vidio tersebut, pada Senin (12/1/2026), kondisi jalan tampak rusak parah dan dipenuhi lubang, sehingga menyita perhatian masyarakat. Video berdurasi 2 menit 18 detik itu memperlihatkan badan jalan yang mengalami kerusakan di …

Dukung Program Nasional, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Turun Langsung Lakukan Pendampingan Penyiapan Lahan KDKMP

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Dalam rangka mendukung program nasional penguatan ekonomi desa, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan pendampingan kegiatan Pembukaan Penyiapan Lahan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang bertempat di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Senin (12/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 12/Watukumpul Kapten Inf Mulyo Hartono, didampingi Babinsa Desa Jojogan Serka …

Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x