Home » Berita » Pemko Batam Tanggap! Titik Rawan Kecelakaan di SP Plaza Ditangani

Pemko Batam Tanggap! Titik Rawan Kecelakaan di SP Plaza Ditangani

Redaksi 17 Jun 2025 144

Batam, Vokalpublika.com – Keluhan warga soal kondisi jalan rusak di depan SP Plaza, Sagulung, akhirnya mendapat respons cepat dari Pemerintah Kota Batam. Lewat Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA), perbaikan mulai dikerjakan sejak Rabu, 11 Juni 2025.

Pantauan di lapangan, perbaikan dimulai dari sisi kiri jalan di bawah Jembatan Penyeberangan Orang (JPO). Sejumlah alat berat dikerahkan, lengkap dengan pekerja teknis yang bahu-membahu menambal lubang dan meratakan permukaan aspal yang sebelumnya mengelupas parah.

Baca juga:  Tragis Nasib Pria di Desa Tanjung Bumi Digorok Ditengah Jalan, Polisi Buru Pelaku.

Kepala DBMSDA Batam, Suhar, menyebut penanganan ini bersifat darurat—fokus pada titik-titik yang rawan kecelakaan. “Kami prioritaskan dulu bagian paling membahayakan, khususnya yang langsung di bawah JPO. Untuk sementara, ini sifatnya tambal sulam,” ujarnya.

Suhar menambahkan, perbaikan permanen akan dilakukan seiring dengan proyek pelebaran jalan menjadi lima lajur dari Simpang Puteri Hijau ke Batuaji. Namun, pengerjaan di titik JPO butuh perencanaan khusus karena posisi konstruksi yang rumit dan ruang kerja yang terbatas.

Baca juga:  Projo: Komitmen Dukung Prabowo-Gibran Dua Periode Sejak Sebelum Pilpres 2024

“Perbaikan menyeluruh akan dilaksanakan bersamaan dengan lanjutan proyek pelebaran. Tapi untuk saat ini, keselamatan pengguna jalan jadi prioritas,” tegasnya.

Sementara itu, arus lalu lintas di sekitar lokasi perbaikan sempat tersendat, namun petugas di lapangan terus berupaya mengatur lalu lintas agar tetap kondusif. Warga diminta bersabar dan berhati-hati selama proses pengerjaan berlangsung.

“Harapan kami, kondisi jalan bisa kembali aman dan nyaman secepatnya,” tutup Suhar.

Langkah cepat Pemko Batam ini mendapat apresiasi dari warga sekitar, yang sebelumnya mengeluhkan seringnya pengendara terjatuh akibat lubang jalan yang menganga, terutama saat hujan deras turun dan genangan menutupi permukaan aspal rusak.





Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Praktik Terselubung Jual Beli LKS Untuk Siswa Sekolah Dasar di Pemalang Kembali Mencuat: Menimbulkan Konflik Kepentingan!

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sejumlah siswa SDN 02 Suru Wanarata, Pemalang, menerima selebaran mengenai buku Lembar Kerja Siswa (LKS) atau Buku Pendamping yang ditawarkan dari pihak luar. Setiap buku dijual Rp 10.000 per judul, dengan total 9 buku, sehingga jika dibeli semua mencapai Rp 90.000 per siswa. Penawaran ini menimbulkan pertanyaan mengenai kebijakan sekolah dan kelengkapan …

PAC Hanura Nongsa Salurkan Bantuan Al-Qur’an dan Yasin di Masjid Jabal Nur

Redaksi

13 Jan 2026

Batam, vokalpublika.com– Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kecamatan Nongsa, Kota Batam, menggelar kegiatan sosial keagamaan bagi umat Muslim di wilayah Kelurahan Batu Besar, RW 23, pada Selasa (13/1/2026). Kegiatan tersebut diwujudkan melalui penyerahan bantuan berupa buku ayat suci Al-Qur’an, buku Yasin, dan buku Iqro yang dipusatkan di Masjid Jabal Nur Rohanelman, …

Kampanye Kreatif Oleh Babinsa Koramil Comal Kodim Pemalang: Sosialisasi Penerimaan CABA CATA PK Gel. I TA 2026 di SMK Nusantara

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang – Dalam rangka memberikan sosialisasi serta menumbuhkan minat generasi muda untuk mengabdi kepada bangsa dan negara melalui Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), Babinsa Koramil 04/Comal Kodim 0711/Pemalang melaksanakan kampanye kreatif penerimaan Calon Bintara (CABA) dan Calon Tamtama Prajurit Karier (CATA PK) Gelombang I Tahun Anggaran 2026. Kegiatan tersebut berlangsung di SMK Nusantara …

Mengejutkan! Pohon Besar di Jalan KH. Ahmad Dahlan Tumbang Pada Malam Hari, Minim Penerangan

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah pohon beserta ranting terlihat tumbang dan berada di area tengah Jalan KH Ahmad Dahlan, Kabupaten Pemalang, pada malam hari. Senin (12/1/2026). Informasi mengenai peristiwa tersebut diketahui dari unggahan foto salah satu pengguna media sosial yang beredar di ruang digital. Dalam foto yang diunggah, tampak batang dan ranting pohon berada di badan …

Jalan Rusak Masih Jadi Momok Bagi Warga Pemalang: Selain Banyak Lobang, Saat Hujan Ancam Keselamatan

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah video yang beredar di media sosial menyoroti kondisi jalan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab), di Desa Tambakrejo, Kabupaten Pemalang. Dalam unggahan vidio tersebut, pada Senin (12/1/2026), kondisi jalan tampak rusak parah dan dipenuhi lubang, sehingga menyita perhatian masyarakat. Video berdurasi 2 menit 18 detik itu memperlihatkan badan jalan yang mengalami kerusakan di …

Dukung Program Nasional, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Turun Langsung Lakukan Pendampingan Penyiapan Lahan KDKMP

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Dalam rangka mendukung program nasional penguatan ekonomi desa, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan pendampingan kegiatan Pembukaan Penyiapan Lahan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang bertempat di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Senin (12/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 12/Watukumpul Kapten Inf Mulyo Hartono, didampingi Babinsa Desa Jojogan Serka …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x