Home » Berita » Jatanras Polres Maros Bekuk Anak-Bapak Pelaku Pembunuhan di Moncongloe

Jatanras Polres Maros Bekuk Anak-Bapak Pelaku Pembunuhan di Moncongloe

Admin 23 Aug 2025 101

Maros, Sulsel, vokalpublika.com – Unit Jatanras Satreskrim Polres Maros berhasil membekuk dua pelaku tindak pidana pembunuhan yang terjadi di wilayah Moncongloe, Kabupaten Maros. Mirisnya, pelaku yang ditangkap merupakan pasangan anak dan bapak yang diduga terlibat langsung dalam aksi keji tersebut.

Kasat Reskrim Polres Maros, Iptu Ridwan, S.H.,M.H. , yang memimpin langsung penangkapan menjelaskan bahwa penangkapan kedua pelaku dilakukan setelah pihaknya melakukan penyelidikan mendalam terkait kasus penganiayaan yang berujung maut. Dari hasil olah TKP dan keterangan saksi, polisi mengantongi identitas serta keberadaan kedua pelaku.

Baca juga:  Pengurusan Bpjs Non Aktif , Pasien Rawat Inap 3×24 Jam Tidak Berlaku Di Puskesmas Cempaka

“Alhamdulillah berkat kerja cepat tim, kami berhasil mengamankan terduga pelaku bapak dan anak yang terlibat dalam penganiayaan yang mengakibatkan meninggal ini. Saat ini keduanya SE (45) dan SY (20) sudah diamankan di Mapolres Maros untuk proses hukum lebih lanjut,” ungkap Iptu Ridwan, Sabtu (23/8/2025).

Motif pembunuhan diduga dipicu oleh permasalahan pribadi antara korban dengan para pelaku.

“Dari hasil investigasi, para pelaku ini kesal terhadap korban yang sering bertengkar dan mengancam untuk membunuh istri korban yang juga merupakan adik kandung pelaku,” ujarnya.

Baca juga:  5 Kebijakan Bupati Luwu Terkait PBB-P2 Tahun 2025

“Pelaku dan korban masih ada hubungan famili yakni saudara ipar,” ungkapnya.

Para pelaku kesal dengan perlakuan korban terhadap istrinya yang mengancam dan sering berlaku kasar. Pada saat kejadian korban yang saat itu mengancam untuk membunuh istrinya melalui pembicaraan telpon, karena khawatir istri korban menghubungi pelaku SE untuk datang ke tempatnya. Disitulah kemudian terjadi cekcok dan duel fisik.

“Korban mengalami luka terbuka diduga sabetan parang dikepala serta luka tusuk di pinggang dan area jantung, korban meninggal di TKP,” ungkap Kasat Reskrim.

Baca juga:  Kasus Hak Tenaga Medis RSUD Thomsen Nias, Wakil Ketua DPRD Nias Geram dan Akan Gelar RDP.

Sampai saat ini penyidik masih terus melakukan pendalaman untuk mengungkap kronologi lengkap serta peran masing-masing pelaku dalam aksi tersebut.

Atas perbuatannya, kedua pelaku dijerat dengan Pasal 338 KUHP tentang pembunuhan dengan ancaman hukuman maksimal 15 tahun penjara.

Kasus ini masih terus dikembangkan untuk memastikan tidak ada pihak lain yang terlibat.(*) andhy

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Mengejutkan! Pohon Besar di Jalan KH. Ahmad Dahlan Tumbang Pada Malam Hari, Minim Penerangan

Alwi Assagaf

13 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah pohon beserta ranting terlihat tumbang dan berada di area tengah Jalan KH Ahmad Dahlan, Kabupaten Pemalang, pada malam hari. Senin (12/1/2026). Informasi mengenai peristiwa tersebut diketahui dari unggahan foto salah satu pengguna media sosial yang beredar di ruang digital. Dalam foto yang diunggah, tampak batang dan ranting pohon berada di badan …

Jalan Rusak Masih Jadi Momok Bagi Warga Pemalang: Selain Banyak Lobang, Saat Hujan Ancam Keselamatan

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Sebuah video yang beredar di media sosial menyoroti kondisi jalan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab), di Desa Tambakrejo, Kabupaten Pemalang. Dalam unggahan vidio tersebut, pada Senin (12/1/2026), kondisi jalan tampak rusak parah dan dipenuhi lubang, sehingga menyita perhatian masyarakat. Video berdurasi 2 menit 18 detik itu memperlihatkan badan jalan yang mengalami kerusakan di …

Dukung Program Nasional, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Turun Langsung Lakukan Pendampingan Penyiapan Lahan KDKMP

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Dalam rangka mendukung program nasional penguatan ekonomi desa, Koramil 12/Watukumpul Kodim 0711/Pemalang Korem 071/Wijayakusuma melaksanakan pendampingan kegiatan Pembukaan Penyiapan Lahan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang bertempat di Desa Jojogan, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Senin (12/01/2026). Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Danramil 12/Watukumpul Kapten Inf Mulyo Hartono, didampingi Babinsa Desa Jojogan Serka …

Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x