Home » Advertorial » Pemkot Bekasi Hadiri Uji Keterbukaan Informasi Publik Jawa Barat 2025

Pemkot Bekasi Hadiri Uji Keterbukaan Informasi Publik Jawa Barat 2025

admin 10 Nov 2025 88

BANDUNG, vokalpublika.com – Pemerintah Kota Bekasi terus memperkuat komitmennya dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel. Hal ini ditunjukkan dengan kehadiran Wakil Wali Kota Bekasi, Drs. Abdul Haris Bobihoe, didampingi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kota Bekasi, Drs. Nadih Arifin, dalam kegiatan Uji Publik Monitoring dan Evaluasi (Monev) Penerapan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik yang digelar oleh Komisi Informasi Provinsi Jawa Barat, di Mini Teater UPTD PLDDIG Diskominfo Provinsi Jawa Barat (Jabar Command Center), Bandung, Senin (10/11).

Baca juga:  Peratin Rizoni Aryen Salurkan BLT-DD ke Rumah Warga Pekon Balam

Kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan verifikasi Self-Assessment Questionnaire (SAQ) yang menjadi indikator utama dalam menilai keterbukaan informasi publik di seluruh kabupaten dan kota se-Jawa Barat. Melalui forum tersebut, setiap pemerintah daerah diberi kesempatan untuk mempresentasikan capaian, program, dan inovasi dalam penerapan prinsip keterbukaan informasi publik di wilayah masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Wali Kota Bekasi menyampaikan berbagai program unggulan dan inovasi digital yang telah dikembangkan oleh Pemerintah Kota Bekasi untuk mempermudah akses masyarakat terhadap informasi publik.

Baca juga:  RSBP Batam Bangun Sinergi dengan Kemenkes untuk Penguatan Peran Rumah Sakit Pendidikan dan Pengampu di Batam

“Pemerintah Kota Bekasi akan terus berinovasi, melahirkan program-program atau aplikasi yang dapat diakses oleh umum, seperti halnya aplikasi Patriot Single Windows yang tersedia di Playstore. Aplikasi tersebut merupakan hasil karya Diskominfostandi untuk seluruh warga masyarakat Kota Bekasi,” ujar Drs. Abdul Haris Bobihoe.

Partisipasi aktif Pemkot Bekasi dalam kegiatan ini menjadi bentuk nyata dukungan terhadap semangat transparansi publik sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Melalui momentum tersebut, Pemerintah Kota Bekasi berharap dapat meningkatkan kualitas pelayanan informasi publik serta memperkuat posisi Kota Bekasi sebagai daerah yang informatif dan responsif di tingkat Provinsi Jawa Barat.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Wakil Kepala BP Batam Li Claudia Chandra Raih Dua Penghargaan Nasional di Peringatan Hari Ibu 2025

Redaksi

26 Dec 2025

Batam ,vokalpublika.com— Wakil Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Li Claudia Chandra, kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional. Pada momentum Peringatan Hari Ibu Nasional 2025, Senin (22/12/2025), ia menerima dua penghargaan bergengsi atas peran dan kepemimpinannya dalam mendorong transformasi ekonomi dan tata kelola kota berkelanjutan di Batam.Dua penghargaan tersebut yakni Perempuan Inspiratif Award 2025 untuk kategori …

300 Hari Kerja Bupati Dairi: Jejak Kepemimpinan Vickner Sinaga–Wahyu Daniel Sagala Menggerakkan Harapan Rakyat

Clara T S

20 Dec 2025

Oleh: Clara Trimahdany Siahaan Dairi | vokalpublika.com Tiga ratus hari memang bukan rentan waktu yang panjang dalam perjalanan sejarah pemerintahan. Namun bagi Kabupaten Dairi, 300 hari masa kerja Bupati Ir. Vickner Sinaga bersama Wakil Bupati Wahyu Daniel Sagala telah menjadi fase awal yang menentukan—menandai hadirnya perubahan nyata yang mulai dirasakan langsung oleh masyarakat. “Dalam waktu …

Prosesi Balik Gandangna “La’te Situju Lisa’na Luwu” Digelar Khidmat di Kediaman Wakil Bupati Luwu, Wujud Penghormatan Leluhur dan Penguatan Silaturahmi

Redaksi

19 Dec 2025

Luwu, vokalpublika.com Prosesi Balik Gandangna “La’te Situju Lisa’na Luwu” Digelar Khidmat di Kediaman Wakil Bupati Luwu, Wujud Penghormatan Leluhur dan Penguatan Silaturahmi Prosesi pembukaan Acara Adat Balik Gandangna “La’te Situju Lisa’na Luwu” (Almarhum Syukur Bijak) yang dirangkaikan dengan syukuran keluarga besar Muh. Dhevy Bijak Pawindu berlangsung khidmat di kediaman pribadi Wakil Bupati Luwu, Rabu (17/12/2025).Walmas,Vedianews …

Korban yang Tak Tercatat Pascabencana

Clara T S

16 Dec 2025

Oleh: Ari Astiny Abdiya Bencana bukan hanya soal air bah yang datang tiba-tiba, rumah yang hanyut, atau nyawa yang hilang dalam sekejap. Bencana juga tentang kehidupan yang pelan-pelan runtuh setelahnya—saat perhatian mereda, bantuan berhenti, dan negara mulai menganggap situasi telah “normal”. Perlu ditegaskan sejak awal: ini bukan keluhan karena tidak bersyukur. Bukan pula soal mengeluh …

Bupati Kaur Lantik Sekda Nasrur Rahman dan 39 Pejabat Lainnya

admin

15 Dec 2025

Kaur, Vokalpublika – Bupati Kaur Gusril Pausi, S.Sos., M.AP secara resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kaur Dr. Nasrur Rahman, S.Hut., M.Si bersama 39 pejabat lainnya di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kaur, Senin (15/12/2025). Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Kaur dan berlangsung khidmat. Selain Sekda, pejabat yang dilantik terdiri dari 5 …

BP Batam Raih Penghargaan Pioneer in Free Trade Zone Management di BIG 40 Awards 2025

Redaksi

10 Dec 2025

Jakarta, vokalpublika.com– Perjalanan panjang Batam sebagai kawasan perdagangan bebas kembali mendapat pengakuan nasional. Badan Pengusahaan (BP) Batam meraih penghargaan Pioneer in Free Trade Zone Management for Regional Investment Gateway pada ajang BIG 40 Awards 2025 yang digelar Harian Bisnis Indonesia di Raffles Hotel Jakarta, Selasa (8/11). Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Kepala BP Batam, Amsakar …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x