Home » Berita » Diduga Takut pada Bupati, Kepala BKD Pemalang Keberatan Pernyataannya Dimuat di Media

Diduga Takut pada Bupati, Kepala BKD Pemalang Keberatan Pernyataannya Dimuat di Media

Admin 08 Aug 2025 670

Pemalang,Vokalpublika.com – Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Pemalang, Eko Adi Santoso, dikabarkan menyatakan keberatan atas pemberitaan media yang memuat pernyataannya terkait isu evaluasi usulan mutasi pejabat oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN). Keberatan tersebut disampaikan setelah pernyataannya tayang di media massa, pasca pertemuan santai di sebuah rumah makan di kawasan pendopo.

Peristiwa ini terjadi pada Rabu siang, 6 Agustus 2025, saat Eko bertemu dengan rekannya untuk makan siang. Dalam kesempatan itu, seorang jurnalis berinisial AL turut hadir dan melakukan konfirmasi terkait isu penolakan usulan mutasi pejabat yang diajukan oleh Bupati Pemalang ke BKN.

“Saya bertanya soal informasi yang sedang ramai, bahwa sejumlah usulan mutasi pejabat ditolak oleh BKN. Pak Eko menjawab bahwa usulan itu bukan ditolak, melainkan dievaluasi, sesuai dengan penjelasan bupati,” ujar AL saat dikonfirmasi.

Baca juga:  PDAM Tirta Kanjuruhan Main-main dengan Hak Dasar Warga, Layanan Air Bersih Diabaikan.

Menurut AL, Eko juga menyebutkan bahwa usulan mutasi, rotasi, dan promosi yang diajukan oleh bupati berjumlah sekitar 70 orang. Eko bahkan mengaku terkejut informasi tersebut cepat tersebar ke media.

Lebih lanjut, AL menanyakan apakah evaluasi BKN terkait usulan tersebut berkaitan dengan dominasi kelompok tertentu atau hal lain. Eko kembali menegaskan bahwa bukan penolakan, melainkan evaluasi karena adanya sejumlah nama yang tidak memenuhi syarat, yang berdampak pada usulan lainnya.

Namun tak lama setelah berita tersebut tayang, Eko menghubungi AL dan menyatakan tidak setuju, bahkan meminta agar berita itu direvisi atau diturunkan (takedown). Eko juga diduga meminta bantuan rekannya untuk menghubungi AL agar berita tersebut dihapus.

Baca juga:  GP Ansor Nagekeo Gelar Aksi Tanam Cabai dalam Rangka HUT RI ke-80 dan Pelantikan Pengurus PW GP Ansor NTT.

“Saya sudah menyampaikan dengan jelas bahwa saya melakukan konfirmasi dan memohon izin sebelum memuat pernyataan beliau. Tapi malam harinya, beliau menghubungi saya dan menyatakan keberatan, serta meminta agar berita tersebut diturunkan atau diubah,” ungkap AL.

Sebagai jurnalis, AL mengaku merasa diintervensi dan menyebut bahwa haknya sebagai pekerja pers telah dirampas.

“Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 tentang Pers menegaskan bahwa kemerdekaan pers adalah hak asasi warga negara dan bagian dari kedaulatan rakyat. Tindakan Kepala BKD tersebut menurut saya mencederai prinsip-prinsip dasar kebebasan pers,” tegasnya.

Baca juga:  Siapkan Buffer Zone, Ditlantas Polda Jatim Urai Kepadatan Jalur Situbondo-ketapang banyuwangi

AL juga menyoroti pentingnya peran pers dalam sistem demokrasi.

“Kami ini disebut sebagai pilar keempat demokrasi. Fungsi kami adalah mengawasi jalannya pemerintahan. Masa pejabat sekelas Kepala BKD tidak memahami hal ini?” pungkasnya.

Hingga berita ini diterbitkan, tim redaksi Vokalpublika masih berupaya menghubungi Kepala BKD Pemalang, Eko Adi Santoso, guna mendapatkan tanggapan atau klarifikasi resmi.

Kurs Rupiah Hari Ini
Kurs Rupiah Hari Ini
Update nilai tukar beberapa mata uang
USD
USD
Beli
16.365,00
Jual
16.425,00
Sumber: BCA e-Rate (data dapat berubah)
Slider Foto Otomatis
Related post
Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Akibatkan Dua Rumah Warga Tambakrejo – Pemalang Rusak

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Cuaca ekstrem berupa hujan deras disertai angin kencang menerjang wilayah Kabupaten Pemalang pada Jumat sore, (9/1/2026). Dampak peristiwa tersebut menyebabkan dua rumah warga di Dukuh Sumberharjo, RT 03 RW 07, Desa Tambakrejo, Kecamatan Pemalang, mengalami kerusakan bagian atap dan bangunan. Berdasarkan laporan Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalops-PB) BPBD Kabupaten Pemalang, kejadian …

Jalan Desa Kalisaleh – Belik Pemalang Rusak Bertahun-tahun! Minim Penerangan, Warga Dihimbau Hati-hati

Alwi Assagaf

12 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Kondisi jalan Desa Kalisaleh, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, memerlukan perhatian serius. Sejumlah titik jalan mengalami kerusakan parah dan berlubang, sementara fasilitas penerangan jalan masih sangat minim. Kerusakan ini telah berlangsung bertahun-tahun, sehingga menimbulkan kesulitan bagi warga dan pengendara yang melewati jalan tersebut. Informasi mengenai kondisi jalan ini muncul melalui video unggahan salah …

Peringati Hari Desa Nasional 2026, Ribuan Warga Pemalang Meriahkan Jalan Sehat dan Senam Pagi Bersama Bupati

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pagi semangat ribuan warga meriahkan jalan sehat dan senam pagi di udara yang sejuk. Gelora Krida Muda, Desa Pegundan, Kecamatan Petarukan. Minggu (11/1/2026), dipenuhi gelak tawa dan semangat warga Kabupaten Pemalang. Ribuan peserta dari berbagai wilayah berkumpul mengikuti kegiatan jalan sehat dan senam bersama untuk memperingati Hari Desa Nasional. Warna-warni pakaian olahraga, …

City Walk Jadi Pilihan Olahraga Pagi Bupati Pemalang dan Keluarga

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang.Vokalpublika.com – Pagi yang cerah udara sejuk di City Walk Pemalang, Bupati Pemalang Anom Widiyantoro, memanfaatkan kawasan City Walk Pemalang untuk melakukan olahraga pagi bersama keluarga, Minggu (11/01/2026). Aktivitas tersebut berlangsung di ruang terbuka publik yang biasa digunakan masyarakat untuk berolahraga dan beraktivitas santai. Pada kegiatan tersebut, Bupati Pemalang terlihat menggunakan sepatu roda serta dengan …

SAPMA PP Pemalang Desak Pemkab Segera Tertibkan Prostitusi, Karaoke dan Mihol Ilegal: Tegakkan Perda Tanpa Pandang Bulu

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang dinilai gagal menertibkan tempat prostitusi, karaoke, dan penjualan minuman beralkohol. Hal tersebut terlihat dari masih beroperasinya sejumlah tempat yang belum jelas perizinannya, sehingga menyebabkan rusaknya moral serta memberi pengaruh buruk bagi generasi muda. Menyikapi kondisi tersebut, Ketua Satuan Pelajar dan Mahasiswa (SAPMA) Pemuda Pancasila Kabupaten Pemalang, Widiyana Aji …

Bahu Membahu Sukseskan Program Pemerintah: Danramil 01/Pemalang, Bersama Camat Turun Langsung Dukung Pembangunan Koperasi Merah Putih

Alwi Assagaf

11 Jan 2026

Pemalang, Vokalpublika.com – Perubahan mulai terlihat di Jalan Anggur, Kelurahan Bojongbata, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Minggu (11/1/2026). Warga yang sebelumnya hanya berbincang soal kebutuhan harian kini mulai membahas peluang usaha bersama seiring proses pembangunan Koperasi Merah Putih yang mendapat pendampingan Danramil 01 dan Camat Pemalang. Keterlibatan Danramil (Koramil 01/Pemalang) tampak sejak tahap awal perencanaan. Pendampingan …

Sumber Informasi Vokalpublika.com
x
x